Saturday 5 July 2008

Partai PSI Sultra Siap Verifikasi Faktual

Kendari, KP
Sebanyak 51 partai politik ditetapkan KPU Pusat untuk mengikuti verifikasi faktual Pemilu 2009. Salah satunya adalah Partai Persatuan Sarikat Indonesia (PSI). Di Sultra pengurusnya telah terbentuk di 12 kabupaten/kota. Saat rapat koordinasi di sekretariat PSI Sultra kemarin, mereka yakin dapat lolos.
Ketua PSI Sultra, Muchtar Hamzah yang ditemui di sela-sela rapat koordinasi menjelaskan, dari 12 kabupaten/kota yang akan ikut verifikasi 10 kabupaten/kota, minus Bombana dan Buton Utara. Katanya, berkas kepengurusan kedua daerah itu terlambat dikirim ke DPP PSI saat verifikasi awal di KPu Pusat.
''Tapi pengurusnya sudah ada. Apalagi syarat verifikasi faktual untuk Sultra hanya delapan kabupaten saja,'' terangnya didampingi Sekretaris Partai PSI Sultra, Sariono.
Partai PSI kata Muchtar merupakan jelmaan PSI saat pemilu 2004 lalu. Kala itu hanya memperoleh satu kursi, tepatnya di DPRD Muna. Di pemilu 2009 nanti mereka bertekad tiap kabupaten/kota minimal mendapat dua kursi. ''Untuk DPRD Provinsi kami juga menargetkan dua kursi,'' tambahnya.
Dalam Rakor, Ketua DPC Partai PSI Konut, Wahab Saepi memberikan penguatan pada internal partai agar optimis menjadi peserta Pemilu. Bahkan ia dengan lantang menyatakan siap menjadi caleg DPR RI asal Partai PSI Sultra. ''Tujuh kecamatan di Konut sudah rampung pengurusnya. Bahkan hampir semua desa kini memiliki pengurus,'' jelas Wahab. (awl)


http://www.kendaripos.co.id/index.php?pilih=news&mod=yes&aksi=lihat&id=919

No comments: